Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Kodim 0811 Tuban berkomitmen mendukung program pemerintah terkait percepatan vaksinasi covid-19. Hal itu diwujudkan dengan menggelar pelayanan vaksinasi covid-19 mobile atau keliling secara terus menerus di bulan Ramadan 1443 H.
Digelarnya vaksinasi mobile oleh Kodim 0811 Tuban bertujuan memberikan kemudahan bagi warga masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi covid-19 secara mudah dan cepat ditengah kesibukan aktifitas masing-masing.
Seperti Rabu (13/4/2022), tim vaksinasi Mobile Kodim 0811 Tuban yang terdiri dari Nakes Kodim 0811 dan Tim Nakes dari Polkes 05.09.12 Tuban memberikan pelayanan vaksinasi covid-19 di beberapa tempat wilayah Kecamatan Palang.
Sasarannya yaitu Pasar Desa Karangangung, Pasar Pahing Desa Gesikharjo, Wisata Pantai Kelapa, Masjid Asmoroqondi, dan Masjid Karangagung.
Danramil 0811/02 Palang Kapten Inf Prayitno, mengatakan vaksinasi di tempat keramaian itu bertujuan untuk mendukung tercapainya target vaksinasi nasional demi terwujudnya kekebalan komunal (herd immunity) terutama di wilayah Kecamatan Palang.
"Tim Vaksinasi Mobile Kodim 0811 Tuban berhasil menyuntik vaksin sejumlah 230 dosis, dosis 1, 2 maupun dosis ke tiga (booster).
Selama proses vaksinasi berlangsung dengan menerapakan Prokes dan mendapatkan pengamanan dari personel Koramil 0811/02 Palang Polsek, dan Satpol PP Kecamatan Palang," ujar Danramil.
Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten (pemkab) Tuban mempunyai target menyuntikkan 54 ribu dosis vaksin pada masyarakat. Sehingga, upaya percepatan vaksinasi terus dilakukan. Salah satunya dengan memaksimalkan mobil vaksin keliling yang sampai saat ini masih terus berjalan.
Saat ini, jumlah vaksin yang tersedia sebanyak 22 ribu dosis, ditambah lima ribu dosis tambahan dari Polres Tuban. Dengan 200 mobil vaksin yang akan beroperasi dan melakukan vaksinasi dari rumah- kerumah setelah tarawih diharapkan bisa menuntaskan target.
Vaksinasi yang sudah dilaksanakan, rerata masih untuk dosis pertama dan kedua. Sedang untuk vaksinasi booster, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky menuturkan target yang dipasang adalah 10 hingga 30 persen.
"Saat ini, Kabupaten Tuban baru mencapai 7 persen vaksinasi booster, hal ini disebabkan karena sosialisasi mengenai vaksin booster belum maksimal. Ditargetkan tuntas 30 persen sebelum Idul Fitri," tandasnya. [Ali]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published