Reporter: M. Anang Febri
blokTuban.com - Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Korem 082/Citra Panca Yudha Jaya (CPYJ) 2018 kali ini sangat berkesan bagi segenap warga masyarakat di Desa Tambakrejo, Kecamatan Rengel. Pasalnya, desa yang dikelilingi aliran Sungai Bengawan Solo dan daerah langganan banjir itu menjadi pusat program realisasi wujud bakti TNI pada masyarakat.
Program Karya Bakti TNI Bedah Rumah dan bakti sosial pengobatan gratis, serta pemberian sembako dibagikan kepada warga oleh Danrem 082/CPYJ secara langsung di balai desa setempat.
Ratusan warga Desa Tambakrejo turut senang atas perhatian TNI yang turut membantu meringankan beban mereka, peduli akan kesehatan, juga melakukan pembangunan. Pengobatan masal pun dilakukan atas kerjasama dari berbagai pihak, seperti Denkesyah Mojokerto, Poskes Tuban, dan Dinas Kesehatan Tuban.
Selain itu, terdapat sebuah rumah warga setempat yakni Mbah Wiji (70) yang merupakan janda di Dusun Tambak RT 01/ RW 04, menjadi seorang yang sangat haru bercampur senang.
Meja kursi tamu, meja kursi makan, dipan, kasur, almari, beserta perabot rumah lainnya menjadi pelengkap isi rumah mbah Wiji yang sebelumnya termasuk Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Pasca dibedah total mulai dari bagian dinding, atap, lantai berikut lantainya, janda berkepala 7 itupun tak henti bersyukur ketika mengetahui keadaan rumah barunya.
"Alhamdulillah, terimakasih banyak Ya Allah. Matur suwun Pak Danrem," kata Mbah Wiji ketika membuka pintu dan bersujud syukur atas semuanya.
Kerjasama antara TNI, PT Trans Pasific Petrochemical Indrotama (TPPI), PT Pembangkitan Jawa-Bali (PJB), Semen Indonesia, Pemkab Tuban, Kodam V/Brawijaya, Polres Tuban, Holcim dan Perhutani tersebut berhasil mengharukan warga dan tetangga dekat Mbah Wiji sampai menimbulkan tangis haru.
Atas nama Pemerintah Desa (Pemdes) Tambakrejo dan warga, Karsilan selaku Kepala Desa (Kades) mengucapkan banyak terimakasih kepada Danrem 082/CPYJ. Dengan semboyan Bersama Rakyat TNI Kuat, pihaknya menuturkan adanya baksos akan sangat bermanfaat. Segala bentuk bantuan yang diberikan pada masyarakat diharapkan bisa memberi manfaat kepada warga.
"Semoga kemanunggalan antara TNI dan rakyat bisa lebih adil dan makmur. Adanya baksos sangat bermanfaat. Semoga bapak Danrem tak melupakan desa ini untuk seterusnya," ungkap Kades Tambakrejo pada sambutanya di Balai desa setempat, Kamis (12/7/2018).
Dalam kesempatan yang sama, Camat Rengel juga menyambut dengan hangat itikad baik TNI yang melakukan program-program sosial kemanusiaan di Kecamatan Rengel, khususnya di Desa Tambakrejo.
"Harapan kami, kegiatan bakti sosial seperti ini tak terputus di bakti sosial ini saja. Barang kali untuk masa yang akan datang apabila ada kegiatan yang sifatnya untuk masyarakat, bisa diteruskan lagi," ujar Camat Rengel, Joko Purnomo kepada semua warga yang hadir di balai desa.
Pertama kali memijakkan kaki di Kecamatan Rengel, Danrem 082/CPYJ Kolonel Arm Budi Suwanto mengungkapkan, bawah bersamaan dengan HUT KOREM ke-70 pengobatan masal, pembagian sembako, rehab rumah dan Mushola dan sejumlah karya bakti diharapkan bisa membantu meringankan beban masyarakat.
Salah satu bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, sesuai prinsip Kolonel Arm Budi Suwanto, yakni Hidup ini akan terasa indah manakala kita bisa berbagi, baik berbagi tawa dan canda, kebahagian, termasuk berbagi rezeki dan kesehatan. Lewat itu semua, pihaknya bisa menyampaikan rasa syukur atas nikmat Allah yang diberikan pada semua.
"Dengan berbagi, kebahagiaan bisa semakin terasa, semakin terjalin silaturrahmi, bisa memperkokoh kemanunggalan TNI dengan masyarakat. Hubungan emosional akan semakin kuat, sehingga dalam tugas sehari- bisa harmonis, guyup dan rukun dengan masyarakat," papar Danrem 082/CPYJ dengan wibawa.
Tak lupa, pihaknya menyampaikan rasa terimakasih kepada Forpimka Rengel, rekan pengusaha yang memberikan dukungan dan bantuan sehingga bisa menyelenggarakan acara dengan baik.
"Walaupun nilainya tak begitu besar, semoga bisa membantu meringankan masyarakat," tegasnya. [feb/ito]
HUT Ke-70, KOREM 082/CPYJ Lakukan Karya Bakti di Tambakrejo
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published