Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Melubernya air sungai Bengawan Solo saat hujan deras kerap membuat masyarakat susah. Sebab, air dari sungai tersebut menggenangi pemukiman warga di sekitar sungai.
Selain sungai Bengawan Solo tersebut, juga ada Avur Jambon, yang merupakan aliran sungai dari Semanding menuju Merakurak. Avur Jambon juga kerap menggenangi sawah dan rumah warga akibat curah hujan yang tinggi.
Keduanya kerap kali tidak bisa menahan luberan air saat hujan turun, hingga membuat bendungan pada Bengawan Solo dan Avur Jambon jebol.
Rencananya, pemerintah Kabupaten Tuban akan membuat Long storage pada ke dua tempat tersebut. Agar air bisa mengalir tanpa harus meluber dan meresahkan masyarakat.
Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein mengatakan, saat ini Pemkab telah membahas pembuatan tanggul Bengawan Solo dan Avur Jambon. Sebab, kedua tanggul itu kerap jebol saat hujan deras.
"Kita akan buatkan long storage, sudah kita bahas," ujar Noor Nahar kepada blokTuban.com, Senin (25/9/2017).
Lanjut dia menjelaskan, pada pembuatan long storage nanti akan melibatkan pihak perhutani dalam kepengurusan lahan. Karena sebagian lahan yang akan dibuat nantinya adalah milik perhutani.
"Lahannya nanti milik perhutani, masih kita kaji namun besar kemungkinan dibuatkan long storage," pungkasnya.
Pihak pemerintah Kabupaten Tuban belum mentaksir berapa biaya yang akan dikeluarkan untuk pembangunan long storage tersebut. Sebab, dana yang akan digunakan adalah dari APBD tahun anggaran 2018. [nok/rom]
TBS dan Avur Jambon Akan Dibuatkan Long Storage
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published