Calon Jemaah Haji Tuban Jalani Tes Kebugaran

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Bagi Calon Jemaah Haji (CJH) tahun 2017 Kabupaten Tuban melakukan tes kebugaran merupakan elemen dasar untuk menilai ketahanan dan kekuatan fisik seseorang yang hendak bertamu ke baitullah. Sebab, melakukan tes kebugaran sangat baik untuk menilai sekaligus meningkatkan kinerja jantung, paru-paru dan otot.

Untuk itu, puluhan calon jemaah haji di Kecamatan Bangilan mengikuti tes kebugaran yang diselenggarakan Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, melalui UPTD Puskesmas kecamatan setempat, pagi ini, Kamis (13/4/2017). Mereka mengikuti  tes kebugaran dengan metode jalan rockport dengan jarak tempuh 1,5 kilometer.

“Dari 49 calon jemaah yang tidak hadir dua orang, semua tampak antusias,” ujar kepala Puskesmas Bangilan, Adi Mursito kepada blokTuban.com, Kamis (13/4/2017).

Mantan kepala Puskesmas Gaji, Kerek itu menjelaskan, dalam tes kebugaran calon jemaah haji lari-lari kecil sejauh 1,5 kilometer dari Puskesmas Bangilan ke arah Ngrojo. Sebelum dan sesudah jalan rockport, mereka diperiksa tensi darah dan denyut nadinya.

Tes Kebugaran juga merupakan tes daya tahan kardiorespirasi, tes kekuatan dan fleksibilitas otot. Oleh karena itu, tes kebugaran ini dapat dijadikan faktor yang dapat menentukan derajat kesehatan seseorang.

“Selain menilai kebugaran fisik, manfaat tes kebugaran untuk melatih fisik, baik untuk kesehatan jantung dan paru-paru, serta mencegah obesitas,” jelas Adi.

Ia juga berharap, sebelum berangkat ke tanah suci, calon jemaah haji sudah bisa menilai tingkat kebugaran tubuhnya. Sehingga, bisa mempersiapkan diri dengan matang, agar saat menunaikan ibadah haji bisa lancar dan terlaksana semua rukun wajib hajinya dengan tertib.

“Harapannya semua sehat, ketika sampai di rumah jadi haji yang mabrur,” pungkasnya. [rof/rom]