Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Ali Nu'man (8), bocah asal Desa Kumpulrejo, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban, ditemukan tenggelam pada Selasa (18/10/2016), di kedung sungai kening yang melintasi desa setempat. Sebelumnya, Ali Nu'man sudah dicari orang tuanya karena tidak kunjung pulang pada hari Senin (17/10/2016) kemarin.
Kejadian bermula, ketika bocah itu pamit bermain bersama teman-temannya pada pukul 10.00 hari Senin kemarin. Namun sampai sore hari, si anak tidak kunjung pulang ke rumah dan membuat orang tuanya khawatir.
"Ayah korban yang bernama Saeri langsung mencari keberadaan anaknya," jelas Kasubbag Humas Polres Tuban, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Elis Suendayati, kepada blokTuban.com.
Karena tidak kunjung menemukan, dia langsung melapor ke Kepala Desa (Kades) Kumpulrejo yang langsung mengerahkan perangkatnya untuk ikut melakukan pencarian pada malam itu juga. Tubuh korban baru ditemukan dalam kondisi tenggelam dan tidak bernyawa di salah satu kedung di sungai kening pada keeseokan harinya.
"Setelah dimintakan keterangan medis, ternyata tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan," jelas Elis. Setelah melakukan pemeriksaan dan penyidikan, jasad korban langsung diserahkan ke keluarga untuk dikebumikan. [pur/rom]
Hilang Sehari, Bocah 8 Tahun Ditemukan Tenggelam
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published