Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Penambahan pasokan Liquified Petroleum Gas (LPG) di Kabupaten Tuban cukup tinggi, selama bulan Ramadan. Per hari, pasokan LPG subsisi 3 kilogram mendapatkan tambahan sampai 14.483 tabung.
Diketahui, di hari-hari biasa pasokan LPG untuk Kabupaten Tuban 32.717 tabung. Kemudian, selama bulan Ramadan per hari mendapatkan tambahan sekitar 6 persen, sehingga menjadi 47.200 tabung. Tambahan 6 persen, atau 14.483 itu, diperuntukkan untuk 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban.
"Karena selama bulan puasa kebutuhan juga meningkat," jelas Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan, di Dinas Perekonomian dan Pariwisata (Disperpar) Tuban, Bhismo Aji, Kamis (16/6/2016).
Dengan begitu, masyarakat diminta tidak perlu khawatir terjadi kelangkaan selama bulan puasa. Karena selain penambahan pasokan, Pemkab Tuban juga terus melakukan koordinasi dengan Pertamina sebagai penyuplai. "Intinya untuk pasokan dipastikan aman, harga dari Pertamina adalah Rp16 ribu per tabung, jika ada selisih sampai Rp17 ribu, karena mungkin ada biaya juga dari pedagangnya," tandas Bhismo. [pur/rom]
LPG 3 Kilogram Subsidi di Bulan Ramadan
Pasokan LPG Perhari Ditambah 14.483 Tabung
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published