Di Ngimbang, Jokowi Bagikan Dua Sepeda Lewat Kuis

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Kunjungan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) identik dengan kuis bagi-bagi sepeda. Hal itu juga dilakukan oleh Jokowi saat berkunjung di Desa Ngimbang, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. dalam rangka panen raya jagung dan menyerahkan Surat Keputusan (SK) Perhutanan Sosial.

Dari pantauan blokTuban.com di lapangan, pada agenda kunjungan tersebut Jokowi menyerahkan dua sepeda kepada petani yang hadir yang telah menjawab dengan benar pertanyaan yang dilontarkan.

Saat pertanyaan pertama, presiden melontarkan pertanyaan kepada petani, siapa yang hafal pancasila agar mengancungkan jari. "Siapa yang hafal pancasila, dari petani silahkan mengancungkan jari," ujar Jokowi, Jumat (9/3/2018).

Lalu salah satu petani asal Malang Selatan, Siswadi langsung mengancungkan jari dan menghafalkan 5 sila dengan benar dan tegas di depan undangan.

Kemudian, untuk kuis bagi sepeda yqng kedua presiden minta agar orang yang mau mendapatkan sepeda menyebutkan 10 nama-nama ikan laut dan ikan air tawar. "Karena dua pertiga indonesia adalah air sehingga sebutkan 10 nama ikan tawar dan ikan laut," jelas orang nomor satu di negeri ini.

Selanjutnya, petani asal Malang, Hadi mencancungkan jari dan menyebutkan 10 nama ikan. "Ikan mujahir, lele, pari, hiu, wader, tongkol, teri, lumba-lumba, Inila dan ikan cetol," ujar Hadi disambut tawa para undangan. [hud/rom]