Oleh: Dwi Rahayu
blohttps://bloktuban.com/kTuban.com - Bakmi godog jawa biasanya dimasak dalam kuah kaldu ayam atau sapi yang kaya rasa, kemudian disajikan dengan berbagai tambahan seperti potongan daging ayam, sawi, tauge, telur, bawang goreng, dan bumbu tambahan lainnya seperti kecap manis, sambal, dan jeruk nipis.
Kombinasi semua bahan tersebut menghasilkan hidangan mi yang lezat dan memuaskan, cocok untuk dinikmati sebagai makanan hangat di waktu siang atau malam.
Bunda-bunda tidak perlu harus jago masak untuk membuat hidangan bakmi ini, simak cara simpel bagi pemula untuk memasak bakmi godog jawa berikut ini.
Bahan-bahan
1 bungkus mie kuning
2 siung baput, geprek & iris-iris
Secukupnya dada ayam, potong dadu
1 butir telur ayam
Secukupnya tomat, sawi, kol, daun bawang
Secukupnya garam, lada, penyedap, air
Cara Membuat
1. Rebus mie sebentar lalu tiriskan. Tumis dada ayam & baput sampai harum.
2. Masukkan telur, air
3. Masukkan bumbu, garam, lada, daun bawang, tomat & sayuran lainnya
4. Masukkan mie, cek rasa.
5. Sajikan dgn bawang goreng & acar timun.
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS