Karyawan PT SBI Tuban Deklarasikan Serikat Pekerja untuk Lindungi Hak Pekerja

Reporter : Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Hari ini karyawan dari PT Solusi Bangun Indonesia (SBI) Tuban mendeklarasikan pembentukan Serikat Pekerja Dinamis (SPD), Sabtu (24/2/2024).

Acara deklarasi SPD ini digelar di aula Fave Hotel yang berada di jalan Basuki Rachmad, No. 215 Tuban.

Menurut sekretaris SPD, Mujianto bahwa pembentukan serikat ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pekerja dan perusahaan nantinya.

“Tentunya dengan adanya pembentukan serikat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif,” ujar Mujianto.

Selain itu Mujianto juga menjelaskan jika adanya serikat pekerja bertujuan sebagai wadah bagi para pekerja di PT. SBI Tuban yang mana sebelumnya karyawan PT. SBI Tuban belum ada yang mewadahi.

Lebih dari itu, nantinya SPD bisa diharapkan sebagai menjadi mitra bagi perusahaan terutama dalam pengambilan kebijakan.

“Ketika mengambil kebijakan manajemen diharapkan nantinya ada  komunikasi dengan pekerja jangan sampai sebuah kebijakan yang ada, nantinya bisa merugikan pekerja,” imbuhnya.

Disinggung terkait jumlah anggota saat ini, Menurut Mujianto saat ini dalam SPD sudah ada sekitar 214 karyawan didalamnya dan diperkirakan akan terus mengalami penambahan.

Sementara itu Ketua DPRD Kabupaten Tuban M. Miyadi, yang turut hadir dalam acara ini mengatakan, jika ia berharap serikat ini bisa menjadi jembatan antara perusahaan dengan pekerja.

“Saya harap dengan adanya pembentukan serikat ini nantinya bisa menjadi jembatan antara pekerja dengan perusahaan,” ujar Miyadi.

Selain itu Miyadi juga menambahkan jika diharapkan juga, perusahaan turut memperhatikan kesejahteraan pekerja di perusahaan masing-masing. [Nur/Dwi]