Dimulai Lagi Januari 2023, Rute dan Armada Angkutan Pelajar Gratis di Tuban Dievaluasi

Reporter : Savira  Wahda Sofyana

blokTuban.com – Program agkutan gratis Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban, yang diperuntukan untuk pelajar dan disabilitas yang dihentikan pada pertengahan bulan Desember 2022 direncanakan akan kembali dioperasikan pada tahun 2023 mendatang.

Hal tersebut, diungkapkan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) Kabupaten Tuban, Bambang Irawan. Menurutnya, program angkutan pelajar itu diproyeksikan kembali beroperasi pada bulan Januari 2023.  

Kendati demikian, pria yang akrab disapa Bambang tersebut masih belum dapat memastikan, kapan tanggal pelaksanaan dari angkutan pelajar tersebut. Pasalnya, saat ini pihaknya masih menyusun pelelangan program ini.

“Kalau bisa secepatnya mbak (kembali dioperasikan), kalau bisa dilelang Bulan Januari maka kita laksanakan segera,” paparnya kepada blokTuban.com, saat dikonfirmasi Jumat (30/12/2022).

Baca juga:

Banyak Bus Wisata Tak Masuk Terminal Tuban, Ini Aturan Terbarunya 

Lebih lanjut, jika kembali beroperasi nantinya, maka realisasinya tidak jauh berbeda dengan tahun 2022. Meski demikian, Pemkab Tuban akan terus melakukan evaluasi, agar dapat terus memperbaiki program tersebut. Mulai dari rute penjemputan hingga armada yang digunakan.

Dengan demikian, pria ramah ini berharap agar anngkutan gratis inidapat bermafaat, bagi  para pelajar dan disabilitas di Kabupaten Tuban. Disampinng itu, juga diharapkan bisa mengurangi kemacetan karena angka penggunaan kendaraan pribadi, di kalangan remaja menjadi lebih berkurang.

“Untuk para pelajar agar bisa memanfaatkan moda angkutan gratis, untuk mengurangi kemacetan di Tuban. Serta dapat membatu teman-tema disabilitas untuk mendapatkan pelayanan antar-jemput gratis ke sekolah, mulai dari rumah sampai sekolah pulang-pergi,” imbuhnya. [Sav/Ali]

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS