MPU Berpenumpang Terguling di Jenu

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Mobil Pengangkutan Umum (MPU) yang berisi 7 penumpang dan satu sopir terguling di kawasan Jalan Tuban-Bancar, kilometer 12/13, turut Desa Wadung, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.

Beruntung, semua penumpang berikut sopirnya selamat. Mereka hanya menderita luka-luka dan langsung mendapat pertolongan dari warga dan petugas kepolisian.

Kejadian berawal ketika MPU Nopol S 7229 US dikemudikan Ahmad Rokim (31), warga Desa Bulujowo, Kecamatan Bancar, melaju dari barat menuju Kabupaten Tuban. "Saat di lokasi ban kendaraan bagian kiri depan pecah," kata Kanit Laka Polres Tuban, Iptu Nungki Sembodo, Kamis (6/7/2017).

Ban pecah mengakibatkan kendaraan yang berjalan dengan kecepatan sedang itu oleng. Kemudian terperosok ke pinggir jalan dan terguling.

"Semua penumpang MPU selamat," jelas Nungki. [pur/rom]

Berikut beberapa penumpang yang menjadi korban insiden kecelakaan tunggalitu:
1. Ruminah (pr/69), Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, luka bagian kepala (LR).
2. Riska Safitri (pr/18) mahasiswa, Desa Prunggahan Kulon, Kecamatan Semanding, luka kaki kiri (LR).
3. Imro'atul (pr/16) pelajar, Desa/Kecamatan Bancar, luka bagian punggung (LR).
4. Yeni (pr/25), Desa Sadang, Kecamatan Jatirogo, luka bagian kepala (LR).
5. Supening (pr/55), Desa Remen, Kecamatan Jenu, luka bagian kepala (LR).
6. Jomblok (pr/50), Desa Pugoh, Kecamatan Bancar, luka bagian kepala (LR).