Antisipasi Serangan Burung, Petani Pasang Jaring

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Untuk megantisipasi hasil panen melimpah, petani yang berada di Desa Talun, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban melakukan pemasangan jaring di area lahannya, Kamis (4/2/2016).

Hal ini dikarenakan, banyaknya burung Pipit (Emprit) yang menyerang tanaman padi para petani, yang saat ini mulai memunculkan bijinya yang begitu banyak.

Salah satu petani, Tarom 50 mengatakan, hal ini dia lakukan karena padi-padi yang mulai memunculkan butirannyaa tersebut, diserang burung yang bergerombolan.

"Untuk meningkatkan hasil panen, soalnya burung liar banyak," ujarnya kepada blokTuban.com.

Petani yang lain, Daklan (45) mengaku, hal ini sangat membantu para petani, untuk meningkatkan hasil panen. Pemasangan jaring tersebut sulit dan rumit, namun kalau tidak dipasang jaring, setiap harinya petani harus menjaga.

"Jaring ini saya beli di Tuban dengan kiloan, setiap kilonya harganya bermacam-macam ada yang Rp10.000," kata Daklan saat ditemui di sawah. [hud/mu]