Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Serah Terimah Jabatan (Sertijab) Komandan Distrik Militer (Dandim) telah dilaksanakan di Aula Pendopo Kridha Manunggal Rabu (20/1) malam, tampak sejumlah Muspida dan Muspika hadir pada saat Sertijab Dandim lama dengan Dandim yang baru.
Letkol Kav Rahyanto Edi Yunianto mengatakan, bahwa dalam sertijab ini secara resmi dirinya sudah bukan Dandim 0811 Tuban lagi, melainkan sudah di ganti dengan yang baru, yaitu Letkol Inf Sarwo Supriyo.
"Semoga Dandim yang baru bisa segera dengan cepat membangun komunikasi dengan stake holder yang ada," terang Mantan Dandim 0811 Tuban.
Lebih lanjut Rahyanto menambahkan, selama menjabat jika ada yang kurang baik atau ada kekurangan, dirinya juga minta maaf.
"Semoga apa dengan sertijab ini, masyarakat Tuban mengetahui bahwa saat ini Dandim 0811 Tuban sudah bukan Rahyanto lagi," tuturnya saat sambutan perpisahan.
Berdasarkan info yang dihimpun blokTuban.com bahwa Letkol Kav Rahyanto Edi Yunianto akan ditugaskan di Komando Resor Militer Korem 083/BJ (Baladhika Jaya).[nok/ito]
Sertijab Dandim 0811 Tuban
Rahayanto: Semoga Dandim Baru Segera Bangun Komunikasi
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published