TOSC Tegaskan Tidak Terlibat Demo

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Salah satu klub vespa di Tuban, Tuban Ono Scooter (TOSc), menegaskan kelompoknya tidak ikut terlibat di aksi demo yang digelar pada Kamis 17 Desember 2015 lalu.

Saat itu, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Merah Putih dan sekelompok pengguna vespa melakukan aksi Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan dilakukan di Panitia Pengawas Kabupaten (Panwaskab) Tuban, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tuban, dan Polres Tuban.

"Kami ingin mengklarifikasi dan menegaskan bahwa TOSC tidak terlibat dalam aksi demo tersebut," jelas Ketua TOSc, Samsuri dalam keterangan tertulis yang ditujukan untuk media di Kabupaten Tuban.

Samsuri menjelaskan, di demo tersebut hanya ada satu anggota klub atau komunitas TOSC yang mengikuti aksi. Itu pun atas nama pribadi. Sementara untuk pengguna vespa yang lain sama sekali bukan anggota dari TOSC.

"Kami tidak pernah membahas ataupun memutuskan kegiatan itu, bahkan kami sendiri tahu kegiatan tersebut justru berasal dari pemberitaan," jelas Samsuri.

TOSC, jelas Samsuri, adalah komunitas yang terbentuk karena hobi yang sama dengan program sosial. Sama sekali tidak ada kepentingan politik di dalamnya. Selain itu, semua anggota yang sudah terdata di buku induk juga diupayakan tertib berlalu lintas untuk menjaga nama baik komunitas.

"Sekali lagi kami tegaskan tidak terlibat dengan aksi unjuk rasa pada Kamis 17 Desember 2015 lalu, yang dilakukan sebuah LSM dan pengguna vespa," jelas Samsuri.

Sebelumnya, pada tanggal tersebut LSM Merah Putih dan sejumlah pengendara vespa melakukan aksi dengan menyerahkan surat kepada Panwaskab, KPU, dan Polres Tuban. Demo digelar dengan tuntutan utama agar ketiga instansi ini mengusut dan memproses laporan dugaan ijazah palsu milik Paslon Incumben, Fathul Huda.

Saat itu, seorang pengendara vespa, yang bernama Bambang Supriyadi, mengaku sebagai Wakil Ketua TOSC kepada sejumlah wartawan yang mewawancarainya di halaman Polres Tuban. Ketika diwawancarai, Bambang mengatakan tidak tahu apa misi dan tujuan digelarnya aksi. Dia hanya mengatakan, tidak ada salahnya apabila pihaknya mendukung salah satu pihak (LSM Anak Bangsa) untuk menyampaikan aspirasi. [pur/col]