Reporter: Dahrul Mustaqim
blokTuban.com - MI Musthofawiyah memperingati Hari Guru Nasional dengan rangkaian kegiatan yang penuh makna pada Selasa pagi, (25/11/2025). Acara berlangsung mulai pukul 07.00 hingga 11.00 WIB dan diikuti oleh seluruh keluarga besar MI Musthofawiyah serta dari KB dan RA Musthofawiyah.
Kegiatan diawali dengan Apel Peringatan Hari Guru Nasional, sebagai bentuk penghormatan kepada para guru yang telah mengabdikan diri bagi dunia pendidikan. Suasana apel berlangsung khidmat, diisi dengan pembacaan ikrar dan refleksi tentang peran guru sebagai pilar peradaban.
Usai apel, suasana berubah ceria dengan hadirnya Dongeng Interaktif “Ceria Bersama Kak Cholis” dari Bojonegoro. Murid-murid tampak antusias mengikuti alur cerita yang penuh pesan moral dan edukasi, menjadikan momen tersebut semakin berkesan.
Acara kemudian dilanjutkan dengan makan bersama sebagai bentuk kebersamaan dan ungkapan syukur. Seluruh peserta, baik guru maupun murid dan tamu undangan menikmati suasana kekeluargaan yang hangat.
Sebagai penutup, MI Musthofawiyah mengadakan ziarah maqbaroh ke makam para guru dan pendiri madrasah yang telah wafat. Kegiatan ini menjadi simbol penghormatan dan doa bersama bagi para pahlawan pendidikan yang pernah berjuang membangun madrasah tersebut. Suasana haru menyelimuti kegiatan ziarah, mengingatkan semua pihak akan jasa besar para pendidik yang telah mendahului.
"Doa adalah hadiah terbaik untuk para guru yang telah wafat", ungkap Ifa salah satu guru MI Musthofawiyah.
Kepala Madrasah menyampaikan bahwa peringatan tahun ini menjadi momentum untuk semakin memperkuat semangat mengajar dan mempererat hubungan antara guru, siswa, dan masyarakat.
“Guru adalah cahaya bagi setiap zaman. Kami ingin mengenang perjuangan guru terdahulu sekaligus menumbuhkan kebahagiaan dan motivasi bagi anak-anak,” ujarnya.
Dengan rangkaian kegiatan yang sarat makna dan keceriaan, MI Musthofawiyah berharap peringatan Hari Guru Nasional 2025 menjadi inspirasi untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di lingkungan madrasah.
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published