Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Terjadi kebakaran di sebuah rumah Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban milik Siti Mamlu'atun (36), Jumat (4/3/2022) sekitar pukul 10.15 Wib. Diduga kejadian tersebut akibat konsleting listrik, yang meresmbet ke springbad, almari, hingga kursi.
Bagian rumah yang terbakar itu adalah kamar berukuran 3,5 x 4 meter. Pemilik rumah kemudian segera melaporkan ke Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Tuban untuk memadamkan api.
Kepala Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Tuban, Gunadi menjelaskan, kebakaran di Desa Tasikmadu lokasi persisnya di Dusun Dukoh RT 03 RT 01. Tim Satpol PP dan Damkar Pos Induk segera bergerak cepat menuju lokasi dengan membawa satu armada mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian
"Tim berhasil memadamkan api sekitar Pukul 10.40 WIB dan selanjutnya melakukan pembasahan," ujar Gunadi kepada reporter blokTuban.com.
Pendataan di lokasi kebakaran, barang yang telah terbakar seperti spring bad, lemari dan pakaian, kipas angin, surat-surat penting seperti, ijazah, BPKB, Kartu Keluarga (KK), dan surat kematian
"Korban jiwa nihil dan kerugian ditaksis kurang lebih Rp10 juta," imbuh mantan Kepala Dinas Perhubungan Tuban itu.
Gunadi menambahkan, apabila terjadi kebakaran di suatu tempat atau ada insiden yang membutuhkan bantuan Satpol PP dan Damkar dapat menghubungi Telp (0356) 321003, (0356) 321016 atau E-mail : satpolpp@tubankab.go.id.
Di hari yang sama, kebakaran juga terjadi di sebuah kandang sapi di Desa Ketambul, Kecamatan Palang. Kebakaran yang dipicu dari bediang, menyebabkan tiga ekor sapi terluka bakar, dan 20 kayu glondong hangus dilahap di jago merah. [Ali]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published