Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Petugas gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP Kabupaten Tuban kembali melaksanakan patroli di sejumlah warung kopi dan kafe di kawasan Bumi Wali, Sabtu (2/5/2020) malam.
Dalam kegiatan itu, petugas membubarkan para pengunjung warung yang masih berkerumun serta memberikan sosialosasi tentang pentingnya Physical Distancing dan Stay at Home ditengah pendemi Virus Corona (Covid-19).
Kasat Sabhara Polres Tuban, AKP Chakim Amrullah mengatakan, kegiatan patroli serta pembubaran kerumunan massa ini sudah beberapa kali dilaksanakan dengan tujuan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 di Bumi Wali.
"Patroli gabungan ini dalam rangka untuk memutus rantai penyebaran Virus Corona di Kabupaten Tuban," terang mantan Kapolsek Bancar tersebut, Minggu (3/5/2020).
Lebih lanjut, AKP Chakim mengungkapkan, sejumlah warung kopi dan kafe yang didatangi petugas diantaranya adalah warung kopi sekjes di Jalan Ringroad, warung kopi SK di Jalan Hayam Wuruk, warung Jogovi di Jalan Barat Ketigo.
Selanjutnya di warung kopi Mbah Jo Coffe di Jalan Barat Ketigo, Mon-mon coffe di Jalan Majapahit, One coffe di Jalan Majapahit dan Warung Wrongway di Jalan Buyung Tegal Agung.
"Kita datangi, lalu kita memberikan edukasi dan imbauan agar menggunakan masker dan pentingnya Physical Distancing serta Stay at home. Kita juga cek suhu badan pengunjung warung setelah itu kita suruh mereka membubarkan diri," tandasnya.
Sekadar diketahui, rute dalam kegiatan patroli tersebut mulai dari Pemkab Tuban - Jl.Veteran - Jl.Basuki Rahmad - Jl.Hayam wuruk- Jl.Ring road - Jl.Karang Indah Timur- Jl.Yudistira - Jl.Merik - Jl.Karang Pucang- Jl.Wahidin sudirohusodo- Jl.Wijaya Kusuma II- Jl.Latsari II - Jl.Pramuka - Jl.Panglima Sudirman -Kembali ke Pemkab.[hud/ito]
Waspada Corona, Jangan Panik
Petugas Gabungan Bubarkan Pengunjung Warung dan Cafe
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published