Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Kapolres Tuban, AKBP Ruruh Wicaksono memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah Kapolsek. Kegiatan itu, dilaksanakan di halaman depan Mapolres setempat, Kamis(19/3/2020).
Upacara Sertijab tersebut dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Tuban, Wakapolres Tuban, PJU Polres Tuban, Kapolsek serta jajaran anggota Polres Tuban.
Pada kesempatan itu, Kapolres Tuban mengatakan, mutasi jabatan ini merupakan suatu hal biasa dan wajar dalam lingkup Polri. Hal itu untuk penyegaran organisasi dan menciptakan suasana yang baru guna mencapai tujuan organisasi.
"Mutasi sejumlah Kapolsek ini merupakan upaya penyegaran guna mencapai tujuan organisasi," terang Kapolres Tuban.
Adapun sejumlah Kapolsek yang dimutasi yakni:
AKP Budi Santoso yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Jatirogo, Polres Tuban kini menjadi Kapolsek Babat, Polres Lamongan.
AKP Elis Suendayanti yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Jenu, Polres Tuban kini menjadi Kapolsek Jatirogo, Polres Tuban.
AKP Rukimin yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tambakboyo, Polres Tuban kini menjadi Kapolsek Jenu, Polres Tuban.
Selanjutnya, IPTU Darmono yang sebelumnya menjabat sebagai Kaurbinopsnal Satresnarkoba, Polres Tuban menjadi Kapolsek Tambakboyo, Polres Tuban.[hud/ito]
Kapolres Tuban Pimpin Sertijab Sejumlah Kapolsek
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published