Reporter: -
blokTuban.com - Setiap orang pasti mempunyai intuisi dalam menghadapi masalah tertentu. Tapi, ada beberapa zodiak dikenal memiliki intuisi yang sangat tajam, sehingga mereka sulit dibohongi dan juga lebih peka dalam membaca lingkungan di sekitarnya.
Menurut Bustle, ada empat zodiak yang memiliki intuisi sangat tajam, yaitu Cancer, Scorpio, Aquarius, dan Pisces. Keempat zodiak ini memiliki sensitivitas tinggi dan mempunyai insting mengenai masalah yang sedang terjadi. Misal, Cancer yang akan segera mengetahui bila orang terdekatnya memiliki masalah atau Scorpio yang bisa segera menebak jika ada orang yang berbohong kepada mereka.
Selengkapnya, berikut keempat zodiak yang disebut memiliki intuisi tajam.
1. Cancer
Pada dasarnya, Cancer dikenal sebagai zodiak yang perasa. Walaupun mereka tidak selalu tahu apa yang harus dilakukan, zodiak ini bisa menebak jika ada hal yang salah dalam hubungan dengan orang lain. Cancer juga bisa menebak jika temannya mengalami kesulitan dan mulai membantu mereka, meski tanpa mengatakan apa pun.
2. Scorpio
Selain Cancer, Scorpio juga dikenal sebagai zodiak yang sangat intuitif. Tanpa banyak berkomentar, mereka bisa memahami dan menilai apa yang terjadi di sekelilingnya dengan cepat. Mereka juga dapat mengenali bila ada orang yang sedang berbohong di hadapannya.
"(Scorpio adalah zodiak) yang sadar mengenai bahaya dan hal-hal yang dapat mengganggu di malam hari. Artinya, mereka memiliki kemampuan untuk memindai lingkungan sekitarnya tanpa terdeteksi orang lain," sebut Cindy Mckean, astrolog asal AS, seperti dikutip Bustle.
3. Aquarius
Sama seperti zodiak dari lambang air (water sign), Aquarius yang merupakan zodiak lambang udara (air sign) juga cukup intuitif. Bahkan, sebagian orang menyebut mereka sebagai clairvoyant atau ahli meramal, karena Aquarius sering memiliki intuisi tajam mengenai berbagai hal, meski tidak selalu bisa menjelaskan alasan di baliknya.
Menurut Bustle, Aquarius adalah zodiak yang berfokus masa depan. Mereka sering menyampaikan pendapatnya dengan cara yang futuristik dan dianggap sebagai zodiak yang sangat visioner.
4. Pisces
Tak mengherankan bila Pisces sering dianggap sebagai zodiak dengan intuisi yang tajam. Zodiak ini mengkombinasikan pemahaman, pengalaman, juga feeling mereka dalam menghadapi segala sesuatu.
Selain itu, zodiak berlambang ikan ini juga dikenal sebagai sosok yang cukup spiritual, emosional, sekaligus imajinatif. Sehingga, mereka cenderung lebih peka terhadap keadaan sekitar dan lebih sensitif dalam menghadapi orang lain.
*Sumber: kumparan.com
4 Zodiak Ini Memiliki Intuisi Tajam Sehingga Sulit Dibohongi
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published