Reporter: M. Anang Febri
blokTuban.com - Dalam upaya menjalin silaturahmi antar Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang ada di Kecamatan Soko, Asosiasi BPD Kecamatan Soko menggelar silaturahmi dan sinau bareng di Balai Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Minggu (26/1/2020) siang.
Giat yang dilakukan secara rutin satu bulan sekali itu, mengambil tema Bedah Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Yang mana materi yang disampaikan memiliki poin penting dalam pelaksanaan pemerintahan desa.
Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Tuban, Sugeng Ariyanto yang saat acara berkesempatan hadir dalam forum mengaku, bahwa hampir 90% BPD di Kabupaten Tuban sudah terbentuk. Hanya 1 atau 2 kecamatan yang belum.
"Asosiasi BPD ini sebagai wadah. Mewadahi masukan dari sejumlah persoalan, kemudian akan disampaikan. Asosiasi hanya mewakili, kewenangan ada di desa masing-masing," katanya kepada blokTuban.com.
Adapun agenda rutin Asosiasi BPD kecamatan setiap bulan digelar, untuk meningkatkan kapasitas dari BPD terkait pemahaman regulasi maupun aturan. Yang mana kedepan, BPD dalam menjaga tupoksi bisa menjalankan sesuai aturan yang ada.
"Kedepan Asosiasi BPD bisa membangun sebuah sinergi yang baik dengan Pemdes, Kades, untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan," tukasnya. [feb/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published