Dibentuk Tim Pemantau Seismik 3D dan CSR di Jadi

Reporter: Ali Imron

blokTuban.com - Protes warga Desa Jadi, Kecamatan Semanding bersama Pemerintah Desa, Muspika, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), dan Pertamina Hulu Energi Tuban East Java (PHE-TEJ) soal survei seismik 3D Blok Tuban hari Senin (28/10/2019) telah ada titik temu. Hasil mediasi tertutup disepakati dibentuk tim pemantau seismik dan pemberian Corporate Social Responsibility (CSR).

Kepada Reporter blokTuban.com, Humas PHE TEJ, M. Ulin Nuha bersyukur warga dapat menerima dengan kesepakatan harus didata ulang serta warga ikut mengawal berjalannya pekerjaan sampai selesai.

"Kami juga akan memberikan sumbangan CSR kepada warga desa," janjinya.

Anak usaha PT Pertamina juga berterima kasih kepada Pemkab, Muspika Semanding, Pemerintah Desa Jadi serta warga pada umumnya yang sudah mendukung suksesnya mediasi ini.

Adapun tim pemantau seismik terdiri dari perwakilan Dusun Telogo Nongko, Kamituwo Saiful Abidin dan Salam. Dusun Jadi diwakili Kamituwo Junaedi dan Warjiran. Perwakilan Dusun Selang, Kamituwo Siswanto dan Suwadi. Terakhir di Dusun Genbul diwakili Kamituwo Siti Masrurotun.

Ditegaskan Ulin, dua poin lain yang disepakati babwa tim pemantau bersama petugas seismik akan melakukan pendataan ulang jalur lintasan kabel. Sekaligus menjelaskan ke warga satu persatu sejelas jelasnya, dan mengkoordinir keinginan masyarakat (menolak/menerima).

"Melakukan pendataan lubang bor di lahan warga dan menjauhkan dari pemukiman warga serta lokasi tanbang kumbung," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, Kepala Desa Jadi, Kecamatan Semanding didemo ratusan warganya di kantor desa setempat. Petinggi desa diminta netral dan memihak kepentingan rakyat, dalam kegiatan survei seismik 3D.

Perwakilan warga Jadi, Alim Mutamam menegaskan kedatangan warga ke balai desa hari ini merupakan inisiatif sendiri bukan undangan sosialisasi seismik. Warga sepakat menolak ada kegiatan pencarian cadangan sumber minyak tersebut.

"Kami menolak seismik karena tak pernah ada sosialisasi," kata Alim dihadapan Muspika Semanding, Pemdes Jadi, Dinas Lingkungan Hidup dan PHE TEJ. [ali/ ]