Beberapa Hari Terakhir, Harga Cabai Berangsur Turun

Reporter: Nidya Marfis H. 

blokTuban.com - Setelah sempat naik beberapa waktu yang lalu, harga cabai di pasar tradisional berangsur turun. Berdasarkan pantuan blokTuban.com di Pasar Baru Tuban,  Jalan Gajah Mada harga cabai hari ini, Minggu (8/9/2019) menyentuh angka Rp50.000 sampai Rp60.000 per kilogramnya. 

Salah satu pedagang Atun (47) mengatakan,  sudah sekitar 3 hari yang lalu harga cabai mulai turun dari semula Rp90.000 untuk satu kilogram cabai rawit saat ini turun menjadi Rp60.000.

"Sudah sekitar 3 hari ini,  harga mulai turun," ungkap Atun. 

Lebih lanjut, penurunan juga terjadi untuk semua jenis cabai lainnya, seperti cabai tampar semula Rp75.000 per kilogramnya saat ini turun menjadi Rp50.000 per kilogramnya. Sedangkan, cabai lompong semula Rp80.000 turun menjadi Rp50.000. 

"Harga mulai turun, kemungkinan mulai banyak yang panen," ungkapnya. 

Hal senda juga diungkapkan pedagang lainnya, Kartipah (58) mengatakan, memang saat ini harga cabai mulai berangsur turun. Selain itu,  untuk harga tomat masih mengalami penurunan satu kilogramnya seharga Rp6.000. 

"Harga tomat yang masih anjlok," tandasnya. [nid/col]