Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Laga perdana Bumi Wali FC melawan Persibo Bojonegoro di Liga 3 Zona Jatim berakhir dengan skor imbang 2-2, Selasa (4/4/2018).
Tim berjuluk Laskar Angling Darmo tersebut berhasil memanfaatkan tiga menit tambahan waktu yang diberikan oleh wasit. Sehingga, kedudukan berakhir imbang lewat gol yang dihasilkan dari kaki Hasan Basri.
Dari pantauan blokTuban.com di lapangan, permainan kedua tim sangat panas. Jual beli serangan hingga bermain keras pun disajikan oleh kedua kesebelasan.
Hingga pluit panjang wasit Faroid Alhadad berbunyi, angka di papan skor tidak berubah.Akhirnya, tim tuan rumah harus rela berbagi poin dengan tim tamu. [hud/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published