Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Bumi Wali FC (BWFC) akan menantang Persibo Bojonegoro di laga perdana Liga 3 regional Jatim 2018, Rabu (4/4/2018) mendatang. Pertandingan tersebut syarat adu gengsi, sebab tuan rumah tidak ingin dipecundangi tim tamu seperti musim lalu.
Diketahui, pada musim 2017, Waliholic harus menelan pil pahit hasil akhir 1-3 atas Persibo. Tim asuhan Edy Sutrisno ini tentu ingin membalas kekalahan yang sudah terjadi saat keduanya menghuni grup F liga 3 zona Jatim 2017.
Asisten Pelatih BWFC, Ainur Rofiq ketika dikonfirmasi blokTuban.com terkait persiapan laga, pihaknya mengaku anak asuhnya intensif berlatih pematangan finishing. Sebab, sebagai tuan rumah, tiga poin adalah harga mati.
"Ini kita latihan finishing aja terus dalam dua hari ini," ujar asisten pelatih berbakat tersebut, saat dihubungi blokTuban.com melalui ponselnya, Minggu (1/4/2018).
Pihaknya berharap, Dewi Fortuna bisa berpihak padanya. Sehingga bisa jadi modal untuk pertandingan kedua menghadapi Blitar Poetra di stadion Penataran, Kabupaten Blitar.
"Karena kita sebagai tuan rumah harus bisa memaksimalkan kemenangan, berapapun skor akhir yang penting menang," koarnya penuh yakin.
Terpisah, sore ini Persibo ditahan imbang Persedikab Kediri di Stadion Letjen H. Soedirman Bojonegoro. [rof/rom]
Liga 3 Regional Jatim Grup C
Tak Ingin Dipecundangi Persibo, BWFC Matangkan Finishing
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published