Belasan Warga Sugihwaras Berburu Kerang di Pantai Cemara

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Belasan warga di Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban nampak sibuk mencari kerang di area Pantai Cemara desa setempat, Jumat (15/12/2017).

Dengan membawa peralatan sebilah arit kecil dan kantong plastik, mereka sibuk menggali pasir untuk memperoleh hewan bercangkang itu sebanyak-banyaknya.

Menurut salah satu pencari kerang, Rina mengaku mencari kerang ini untuk untuk mengisi waktu luang, dan hasilnya nanti akan dibuat lauk saat makan malam nanti.

"Dari pada di rumah tidak ngapa-ngapain ya dibuat untuk mencari kerang, lumayan nanti dibuat lauk," kata Rina kepada blokTuban.com.

Labih lanjut, ia mengatakan apabila hasil dari buruan kerang ini mendapatkan banyak sebagian hasilnya akan dijual ke penjual sayur yang biasa membeli kerang hasil buruan warga.

"Ini tadi dari pagi, sekarang sudah mendapat sekitar 3 erek (bak)," ujar warga lain, Mawarti.

Ia menjelaskan, kegiatan mencari kerang ini setiap hari dilakukan, dan untuk hasilnya, setiap satu erek (1 kilogram) dijual dengan harga Rp10.000.

"Hasilnya dijual ke penjual sayur dengan harga satu erek 10 ribu," terangnya.

Ia juga menjelaskan, bahwa untuk mencari kerang ini terbilang sulit dikarenakan kerang-kerang tersebut bersembunyi didalam pasir sehingga harus digali.[hud/ito]