Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Siang ini, Selasa (3/10/2017), ExxonMobil melaksanakan serah terima bantuan perbaikan sarana prasarana sekolah SMPN 1 Palang kepada Bupati Tuban, H. Fathul Huda. Program tersebut merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR yang dilakukan di 12 sekolah di Kabupaten Tuban dan Bojonegoro.
Vice President, Publik and Government Afairs ExxonMobil Cepu Limited, Erwin Maryoto mengatakan, program ini berlangsung selama 3 tahun dan saat ini telah memasuki tahun ketiga.
"Program ini dikerjakan oleh Putera Sampoerna Foundation School Development Outserch (PSF SDO) yang diwujudkan dalam bentuk perbaikan sarana dan prasarana sekolah yang telah berhasil diselesaikan bulan Agustus 2017 lalu. Sedangkan untuk pelaksanaan pelatihan guru akan berlangsung hingga akhir tahun 2017 nanti," kata Erwin, sapaan akrabnya.
Di tahun ketiga ini, lanjut dia, kegiatan dilakukan berupa perbaikan sarana dan prasarana di SMPN 1 Palang dan SMAN 1 Soko. Disebutkan Erwin, perbaikan meliputi ruang laboratorium IPA, perpustakaan, dan toilet sekolah.
Bantuan ini menurut Erwin, mencakup perbaikan fasilitas bengunan gedung dan ruang yang dilengkapi dengan mebel dan alat bantu ajar. Sedangkan laboratorium dan perpustakaan dilengkapi dengan mebel dan koleksi buku-buku.
“Kami berharap dengan Sarpras yang memadai, akan menunjang proses belajar mengajar yang lebih efektif. Sehingga kualitas pendidikan akan didapatkan para pelajar nantinya menjadi lebih baik,” tambah Erwin.
ExxonMobil juga memberikan apresiasi yang setinggi-tinggi atas kehadiran Bupati Tuban, pada acara serah terima ini. Hal itu menurut Erwin adalah sebagai bukti dukungan terhadap program CSR yang digulirkan ExxonMobil tiga tahun terakhir dan semoga ke depan akan diteruskan dengan program-program lainnya.
Sementara itu Bupati Huda menuturkan, atas nama Pemkab Tuban memberikan apresiasi dan ucapan terima kasihnya kepada ExxonMobil dengan Program Pengembangan Kualitas Sekolah yang sudah memasuki tahun ketiga.
Bupati mengingatkan bahwa sejatinya perusahaan memang memiliki kewajiban terhadap masyarakat sekitar berupa CSR. Kendati begitu, Bupati berharap bukan hanya sekedar memenuhi kewajiban itu saja, tetapi juga harus benar-benar profesional.
"Harus selalu diperhatikan efektivitas dari Program CSR yang dijalankan," tutur Bupati dua periode itu.
Bupati juga berharapa, CSR juga dapat memberikan dampak yang nyata kepada masyarakat dengan memberikan manfaat secara Ekonomi, kualitas pendidikan dan juga sosial. Jika itu dijalankan dengan profesional, maka Bupati mengklaim program akan menjadi efektif dan berdampak baik kepada masyarakat.
“Kita harus dapat merubah mindset atau pola pikir masyarakat menjadi lebih maju melalui kualitas pendidikan,” tambah Bupati.
Mantan ketua PCNU Tuban itu mengklaim, sudah tepat jika ExxonMobil memberikan CSR di bidang pendidikan. Sebab permasalahan pendidikan sangatlah Komplek dan menjadi pekerjaan rumah bersama bagaimana agar pendidikan semakin maju.
Ke depan, Bupati berpesan agar selalu ada inovasi-inovasi untuk lebih mendapatkan kualitas pendidikan yang baik. Tujuannya guna menciptakan generasi masa depan yang unggul dan berkualitas.[rof/col]
ExxonMobil Serahkan CSR Pendidikan untuk SMPN 1 Palang
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published