Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Bangilan memiliki potensi yang luar biasa dalam berbagai bidang. Tentunya sangat disayangkan jika tidak dikelola dengan baik.
Ketika dikonfirmasi blokTuban.com, Camat setempat menjelaskan, ada tujuh potensi desa yang didapat setelah melakukan mapping. Jika dikelola secara maksimal, dipastikan ekonomi masyarakat bisa meningkat.
"Setelah kita lakukan pemetaan, terdapat tujuh potensi desa yang tersebar di Kecamatan Bangilan ini," ujar Camat Bangilan, Moch. Maftuchin Riza kepada blokTuban.com.
Dijelaskan Camat kelahiran Bojonegoro itu, bahwa tujuh potensi desa tersebut antara lain, kerajinan limbah akar jati, peternakan (sapi, kerbau, kambing, dan ayam petelur). Selain itu juga ada hutan rakyat, pertanian, industri rumah tangga, embung dan pasar desa.
"Jika potensi itu dimanfaatkan secara maksimal, akan memberi manfaat besar bagi masyarakat sekitar," tukas mantan Sekretaris Camat Widang itu.
Terpisah, warga setempat, Suwijianto mengaku sudah lima tahun bergelut menjalankan bisnis kerajinan dari limbah akar kayu jati. Menurut dia, limbah tak selamanya harus dibuang. Jika diolah dengan baik, sisa tebangan jati dari Perhutani itu bisa diubah menjadi beragam kerajinan bernilai ekonomi tinggi.
"Sudah lima tahun berjalan melakukan usaha seni limbah akar jati ini," ujar bapak satu anak asal Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.
Soal pemasaran hasil karya, pria yang memiliki usaha di jalur Bojonegoro-Jatirogo itu berujar, ia masih menemui kesulitan. Sebab selain dunia persaingan bisnis, teknologi, dan juga pemerintah menurutnya harus berkaitan erat bisa membantu mensukseskan usaha yang sudah susah payah ia rintis.
"Paling-paling saya hanya bisa memanfaatkan teman lewat mulut ke mulut. Harapan besar bisa berkembang pesat seperti di kota-kota lain," harapnya. [rof/rom]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published