Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak 2016 Desa Jarorejo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban menyediakan beberapa fasilitas kepada para pemilih.
Baca juga [Simpatisan Dampingi Cakades Sambangi TPS]
Hal itu bertujuan untuk memudahkan para pemilih dalam melakukan pencoblosan. Dalam konteks ini, panitia pilkades Jarorejo menyediakan dua mobil bak terbuka jenis L300 yang khusus difungsikan untuk membantu warga yang bermukim jauh dari Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Panitia menyediakan dua mobil untuk mengangkut pemilih dari dusun-dusun," ungkap PJ Kepala Desa Arifin kepada blokTuban.com, Kamis (8/12/2016).
Lanjut Arifin, ia menjelaskan, setiap mobil tersebut di dalamnya dijaga oleh personel linmas dan tim sukses dari kedua calon, hal itu agar tidak ada diskriminasi terhadap para pemilih.
"Agar tetap aman, di dalam mobil itu juga dijaga oleh linmas dan didampingi oleh kedua tim sukses dari kedua calon," tambah PJ Kepala Desa. [hud/rom]
Pilkades Serentak 2016
Panitia Pilkades Jarorejo, Sediakan Mobil untuk Pemilih
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published