Reporter: mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Jalan poros kecamatan menuju desa Banyuurip, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, rupanya mulai jadi perhatian pemerintah setempat. Jalan yang panjangnya kurang lebih 6 Kilometer (KM) direncanakan habiskan dana APBD sekitar Rp.5 Miliar (M).
Berita tersebut disampaikan Camat Senori, Eko Julianto kepada blokTuban.com, Selasa (19/7/2016). Hal itu menyusul kabar perbaikan jalan dari perbatasan Bangilan menuju Senori yang kini makin parah. Dikabarkan sebelumnya jalan penghubung dua kecamatan Bangilan-Senori ini menghabiskan anggaran APBD Sekitar 2 Miliar.
“Total jalan yang masuk rencana perbaikan di Kecamatan Senori sekitar 7 KM. Terhitung Mulai dari masuk Desa Medalem, Senori hingga jalan menju Desa Banyuurip,” ujar camat kepada blokTuban.com, Selasa (19/7/2016).
Lanjut Eko, mengenai jadwal pelaksaan masih belum jelas, namun yang pasti tahun ini harapannya.
“Saat ini masih dibahas di Pemkab Tuban, selanjutnya kita tunggu saja,” lanjut pria asal Rembang, Jawa Tengah ini.
Menurut pantauan blokTuban dilapangan, sepanjang jalan menuju desa banyuurip dipenuhi lubang yang cukup dalam. Sedangkan sepanjang jalan dari desa Medalem menuju Desa Jatisari tampak bergelombang dan ditumbuhi rerumputan.[rof/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published