Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban membentuk dua pos untuk menerima aduan dan laporan dari masyarakat, terkait tabrakan dua kapal besar di perairan laut di sisi utara Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.
Dua kapal besar bertabrakan di laut utara subuh tadi, Sabtu (19/11/2016).<br /><br />Tabrakan terjadi sekira pukul 04.00 pagi. Informasi yang diterima blokTuban.com, dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada titik kordinat 06.33.03.5/112 derajat, 09 derajat, 08 derajat. Melibatkan MV THAISON 4 bendera Vietnam Gt 8216 aimo 9370587 dengan jumlah ABK 22 orang dari warga negara Vietnam dengan kapal motor Mulya Sejati (nelayan) asal Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah dengan jumlah Anak Buah Kapal sebanyak 27 orang.
15 November 2016, Asset 4 Field Cepu menyelenggarakan studi banding dan workshop bagi para anggota Bank Sampah Delima Desa Banyuurip, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban. Kegiatan dilaksanakan di workshop Butik Daur Ulang Project B, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan diikuti 15 orang yang terdiri dari perwakilan anggota Bank Sampah Delima, pemerintah Kabupaten Tuban yang diwakili 3 orang dari UPTB-BPPKP Kecamatan Senori, serta beberapa orang warga Desa Sidoharjo Kabupaten Tuban yang saai ini sedang mulai belajar mengelola sampahnya.
Hingga saat ini jalan poros yang menghubungkan Desa Pakel ke Desa Pucangan, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban belum ada perbaikan. Jalan sepanjang sekitar 200 meter tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.
Polres Tuban menggelar apel pasukan dalam rangka mempersiapkan Ops Zebra Semeru 2016. Apel dilaksanakan di Lapangan belakang Polres Tuban, Rabu (16/11/2016), dengan dipimpin Wakapolres Tuban, Kompol Arief Kristanto.
Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) hingga mengakibatkan dua orang luka-luka terjadi di Jalan Raya Kerek-Merakurak. Peristiwa nahas itu melibatkan kendaraan roda dua jenis matic dan Mobil Brio, Rabu (16/11/2016) sekitar pukul 14.30 WIB.
Kecelakaan yang melibatkan pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) terjadi di Jalan Raya Montong-Merakurak, tepatnya di pertigaan menuju Dusun Kerok, Desa Montongsekar, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, Rabu (16/11/2016).
Pelayanan kesehatan di Kabupaten Tuban mendapatkan sorotan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) maupun dari rakyat secara langsung. Mereka menilai bahwa untuk pelayanan di bidang kesehatan memang masih kurang baik sehingga harus ditingkatkan.
<div>Kawasan pantai utara, tepatnya di Jalan Re Martadinata, Kabupaten Tuban, akan disulap menjadi kawasan publik. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban berencana memasang geladak sejauh 50 meter ke arah pantai supaya bisa dimanfaatkan masyarakat.</div>
Pembangunan sektor minyak dan gas (Migas) dapat berjalan beriringan dengan pembangunan pada sektor lingkungan hidup. Terciptanya keseimbangan antara pemanfaatan dan kelestarian hutan dan Migas merupakan prasyarat penting bagi terlaksananya keberlanjutan segala aspek kehidupan.