Hindari Jalan Longsor, Truk Molen di Tuban Terguling ke Sawah

Reporter : Muhammad Nurkholis

blokTuban.comJalan longsor di kawasan Desa Rayung, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban harus diwaspadai pengguna jalan khususnya R4. Jangan sampai mengalami kecelakaan yang dialami truk molen dengan nomor polisi B 8129 SIA, Sabtu (26/11) siang.

Truk yang dikemudikan oleh Tapip (30) warga  alamat Dusun Gumeng Rt/Rw 04/04 Desa Banjaragung, Kecamatan Rengel, Tuban itu terguling ke sawah. Sedangkan cor yang menjadi muatan truk tumpah di tanggul sawah. 

Lokasi kejadian kecelakaan tunggal itu berada di sawah milik Mumu Alamat Dusun Tulung rt 005/004 Desa Rayung, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono, menuturkan awal mulanya Mobil Molen dengan nomor polisi melaju dari arah timur menuju ke barat.

Baca Juga :

- BNNK Tuban Berhasil Sita Ratusan Pil Haram, Istri Pengedar dan Suami Pengguna 

- Spesialis Copet di Rembang Mengaku dari Tuban, Polisi Amankan 52 Dompet

- Pencurian Hp iPhone 11 di Minimarket Tuban, Korban Ceritakan Modus Pelaku

"Sesampai di lokasi kejadian truk molen mengambil jalur agak ke kiri," ujar Ipda Eko Sulistyono kepada blokTuban.com, Minggu (27/11/2022).

Eko melanjutkan, karena di sebelah kanan jalan longsor, akhirnya kendaraan terlalu ke kiri dan miring lalu terguling di area persawahan. 

“Jalan cukup sempit terus di sebelah kanan jalan longsor jadi pengemudi agak ke kiri saat mengemudikan truknya akan tetapi malah terlalu ke kiri,” imbuhnya. 

Beruntung dalam kejadian ini tidak memakan korban, dan supir truk molen pun berhasil selamat dan tak mengalami luka sama sekali. [Nur/Ali]

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS