Antisipasi Hal Buruk, Puluhan Senapan Angin Perbakin KONI Dicek Polisi

Reporter : Ali Imron

blokTuban.com - Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tuban bekerjasama dengan Kepolisian Resort (Polres) setempat melakukan pengecekan terhadap puluhan senapan angin di Kantor KONI Jalan Pramuka Tuban.

Pengecekan senjata atlet menembak ini direncanakan dua gelombang. Sekaligus pemberian nomor register oleh Satintelkam Polres bagian senjata dan bahan peledak (Sendak), Sabtu (10/4/2021).

Ketua Tuban Shooting Club (TSC) Perbakin Tuban, Moch. Saiful mengatakan gelombang pertama pengecekan menyasar 15 unit dan gelombang dua 10 unit senapan. Dihadiri pula pengurus KONI Tuban.

"Total ada 25 unit senapan yang dicek dan akan diselesaikan dalam waktu dua hari," terang Saiful kepada reporter blokTuban.com.

Pria kelahiran Surabaya menambahkan, pengecekan perdana ini juga untuk menertibkan penggunaan senapan angin di Kabupaten Tuban. Direncanakan setiap enam bulan sekali akan ditertibkan kepemilikan, guna mengantisipasi hal terburuk.

Selain senapan angin, TSC Perbakin juga rutin mengontrol emosi atlet menembaknya melalui latihan secara bertingkat, bertahap, dan berlanjut. Setiap tiga bulan akan dicek hasilnya kemudian dievaluasi.

"Selain itu diikutkan turnamen seperti Kejurnas Kodam dan sekarang mengikuti Kejurnas Pusdik Kopasus Solo. Pembinaan - pembinaannya itu," imbuhnya.

Sekedar diketahui, Perbakin Tuban memiliki atlet 12 orang di Porkab Tuban. Rata-rata atlet Perbakin duduk di bangku SMP - SMA. Selain itu, Kelas umum bebas dewasa ada dua orang atlet.

TSC Perbakin selalu berpesan kepada anggotanya untuk menjaga emosional jiwanya. Sekaligus tidak boleh menembak sembarangan. Dalam hal menembak harus sesuai target dan bidikan, serta tidak seenaknya membawa senjata di tempat umum. [ali/ito]