Kakek 97 Tahun ini Semangat Ikut Nyoblos di Pilkades Mentoro

Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di beberapa wilayah Kabupaten Tuban hari ini sedang digelar. Segenap warga tumpah ruah, berdatangan ke TPS terdekat di desanya masing-masing. Mulai dari pemilih pemula yang masih duduk di bangku sekolah, pemuda, dewasa, hingga lanjut usia (lansia), ikut mensukseskan pesta demokrasi terbesar lingkup desa ini. Seperti yang nampak pada TPS Balai Desa Mentoro ini misalnya.

Bahkan, seorang lansia nampak datang ke TPS dengan digandeng seorang pria yang tak lain dan tak bukan ialah cucunya sendiri, namanya Mbah Sakijo (97). Warga setempat memanggilnya Mbah Haji Sakijo.

Ia datang digandeng, dituntun oleh cucunya, Ahmad Sodik, agar tetap bisa menyalurkan hak suara demi mewujudkan Kepala Desa Mentoro yang lebih baik.

"Mbah Sakijo, umur sangangdoso pitu (sembilan puluh tujuh)," kata Mbah Haji Sakijo ketika ditanya nama dan umur oleh blokTuban.com di sekitar Balai Desa Mentoro, Rabu (10/7/2019).

Sementara itu, Sodik yang merupakan cucu Mbah Sakijo mengungkapkan, bahwa ia datang untuk berpartisipasi menyalurkan hak suaranya, dengan membawa serta kakek yang juga masih memiliki hak wajib menyalurkan suara di Pilkades Mentoro.

"Jadi ya harus nuntun Mbah Haji, mulai dari masuk balai desa, setor syarat nyoblos, ke bilik suara, sampai selesai keluar balai desa," paparnya.

Demikianlah potret semangat partisipasi masyarakat untuk mensukseskan pesta demokrasi lingkup desa. Tak kenal menyerah meski fisik sudah renta, namun masih menyalurkan kewajibannya demi kemajuan desa. [feb/ito]