Pers di Mata Wabup Tuban

Reporter: Ali Imron

blokTuban.com - Sebagai pilar demokrasi keempat di Indonesia, pers memiliki peran strategis dalam pembangunan bangsa. Di mata Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein, pers juga harus menyajikan berita arus utama menangkal berita hoax/bohong yang telah merusak sendi-sendi demokrasi.

Di Kabupaten Tuban dengan jumlah penduduk lebih dari 1,3 juta jiwa, pers harus memiliki tanggungjawab untuk memberitakan sesuatu yang berimbang. Sekaligus mewujudkan demokrasi di Bumi Pertiwi yang lebih dewasa.

"Berita hoax sangat berbahaya karena merusak macam-macam," ujar Noor Nahar kepada blokTuban.com, usai Ngobras bareng media di Puncak Banyulangseh Desa Boto, Semanding, Rabu (13/2/2019).

Tidak sehatnya demokrasi salah satunya juga karena berita hoax. Dampak yang lebih berbahaya lainnya, masyarakat bisa saling menuduh dan memfitnah satu dengan lainnya.

Oleh karena itu, partisipasi pers sangat penting karena fungsinya menyebarkan isu-isu positif dan semangat yang baik untuk membangun bangsa ini. Khusus di Tuban, pers juga menjadi mitra untuk menyejahterakan masyarakat.

Ngobras juga menjadi salah satu langkah serius Pemkab, menjalin silaturahim dengan media. Tradisi semacam ini akan diteruskan, karena harus terbangun hubungan timbal balik antara pemerintah dan kalangan pers.

"Di era saat ini keterbukaan informasi juga terjamin," imbuh politisi kelahiran Kecamatan Rengel ini.

Kedudukan media di Bumi Wali juga setara dengan pemerintah, dan itu akan dipertahankan. Kami harapkan sebagai mitra terus memberi saran, masukan, bahkan kritikan yang membangun.

"Selamat Hari Pers Nasional," tutupnya. [ali/rom]