PSHT Soko: Kita Juga Harus Peduli Sesama

Kontributor: M. Anang Febri

blokTuban.com - Menjadi seorang yang aktif dalam berorganisasi seperti perguruan silat, tak lantas hanya mementingkan diri dan kepentingan organisasinya sendiri.

Seperti yang diutarakan salah satu Warga perguruan silat dari Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) ini, saat melakukan penggalangan dana untuk membantu korban bencana Pacitan, Jumat (8/12/2017).

"Kegiatan semacam ini biar dibuat contoh untuk masyarakat umum, tentang kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang terkena musibah," papar Tolip, selaku bidang pengamanan PSHT Ranting Soko.

Dari hasil penggalangan dana yang melibatkan puluhan pendekar berlambang bunga teratai tersebut, tadi malam sekitar 10 warga telah ikut mengirimkan bantuan menuju Pacitan dengan menggunakan mini bus jenis Elf.

"Jadi, kita sebagai orang SH terate tidak hanya mementingkan diri sendiri, tapi juga memikirkan kepentingan saudara kita yang terkena bencana di sana," pungkasnya. [feb/rom]