Ribuan Warga Meriahkan Jalan Sehat Desa Tasikmadu

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Ribuan warga Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, dan sekitarnya mengikuti jalan sehat yang diadakan Karang Taruna Muda Tama, Minggu (6/8/2017).

Start dimulai di mulai jam 06.00 di lapangan balai desa baru. Pejalan kaki melintasi rute sekitar 3 kilometer, dengan menempuh ruas-ruas jalan desa setempat.

 "Meski persiapan panitia sebenarnya mepet, tapi panitia bisa menyiapkan acara dengan baik," kata Ketua Panitia Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) Karang Taruna Muda Tama Desa Tasikmadu, Maftukhin.

Dengan kupon murah seharga Rp2.000, panitia menyediakan beragam hadiah. Yakni uang tunai 2,5 juta, mesin cuci, kulkas, TV LED, sepeda gunung, ponsel pintar, magic com, kipas angin, setrika, dan puluhan hadiah menarik yang lain.

Jalan sehat merupakan agenda awal yang diadakan karang taruna desa setempat untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia. Selain jalan sehat juga akan diadakan malam tirakatan dan juga beragam kegiatan dengan peserta melibatkan warga Desa Tasikmadu dan warga desa lain.

"Ini adalah agenda awal kami dengan melibatkan seluruh warga, selanjutnya adalah lomba-lomba yang kami harap bisa semakin memeriahkan peringatan kemerdekaan Indonesia di bulan Agustus,". [pur/col]