Menggelitik, Ini Aksi Warga Terhadap Jalan Rusak Parah

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Jalan penghubung antara Desa Pucangan dengan Desa Pakel Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, kini kondisinya semakin rusak parah. Tak pelak jalan sepanjang satu kilometer itu banyak lubang bertebaran di beberapa titik, dan dikeluhkan warga.

Lucunya, warga yang kesal dengan kondisi jalan tersebut melampiaskan dengan memberi tulisan yang menyindir pemerintah setempat.

Baner berwarna putih dengan tulisan warna hitam tersebut ditempel di pohon yang berada di tepi jalan yang rusak, dengan isi tulisan "Gratis, Selamat Datang di Jegglongan (lubang) 1000...?."

Menurut salah satu warga yang biasa melintas, Krisdiawan (20) mengatakan, tidak mengetahui kalau ada yang memasang tulisan sindiran seperti itu. Namun selama ini ia juga mengeluh karena jalan semakin rusak parah.

"Rusaknya parah, disamping itu setiap kali hujan licin dan tidak sedikit ada juga pengendara yang jatuh," kata Krisdiawan kepada blokTuban.com, Rabu (10/5/2017).

Sementara itu, Kepala UPTD PU dan Tata Ruang Kecamatan Montong, Rais, saat dikonfirmasi blokTuban.com mengatakan, untuk perbaikan jalan tersebut saat ini informasi terakhir sudah dalam tahap pelelangan.

"Info dari dinas Kabupaten Tuban, proses lelang," pungkasnya. [hud/rom]