Ini Kronologi Kecelakaan Kapal di Laut Utara Tuban

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Dua kapal besar bertabrakan di laut utara subuh tadi, Sabtu (19/11/2016).

Tabrakan terjadi sekira pukul 04.00 pagi. Informasi yang diterima blokTuban.com, dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada titik kordinat 06.33.03.5/112 derajat, 09 derajat, 08 derajat. Melibatkan MV THAISON 4 bendera Vietnam Gt 8216 aimo 9370587 dengan jumlah ABK 22 orang dari warga negara Vietnam dengan kapal motor Mulya Sejati (nelayan) asal Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah dengan jumlah Anak Buah Kapal sebanyak 27 orang.

Baca juga [15 Awak Kapal Masih Hilang]

Salah seorang penumpang KM Mulya Sejati yang selamat, M Sukri (28), warga Juwana Pati, mengaku ketika kejadian dirinya tengah tiduran di atas kapal. Mendadak kapal yang ditumpanginya ditabrak kapal berbendera Vietnam dari belakang.

Kapal yang ditumpangi nelayan asal Pati itu langsung terbalik. Sebanyak 12 korban selamat dan 15 nelayan lainnya masih hilang.

"Korban selamat dievakuasi ke pelabuhan Sorbes Lamongan," kata Kepala BPBD Tuban, Joko Ludiyono.

Informasi terkini, anggota BPBD, Polsek dan Muspika Jenu juga tengah berjaga di pelabuhan PT TPPI di Desa Remen, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, untuk bersiaga memberi bantuan kepada Basarnas apabila diperlukan. [pur/rom]