FITRA: Anggaran Pilkades 1M Lebih, Tidak Perlu Biaya Pendaftaran

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Forum Indonesia Untuk Transparansi Anggaran (FITRA) Jatim menilai dengan dianggarkannya dana 1 miliar lebih dalam Pilkades serentak 2016, maka sudah tak seharusnya ada biaya pendaftaran bagi masyarakat yang akan mencalonkan diri sebagai peserta pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Kabupaten Tuban.

"Tidak perlu lagi ada biaya pendaftaran Cakades, anggaran Pilkades sudah banyak," kata Kordinator analisis dan advokasi FITRA Jatim, Miftahul Huda kepada blokTuban.com (Senin, 8/8/2016)

Menurutnya, dengan anggaran yang dinilai sudah fantastis tersebut maka tidak perlu lagi ada pungutan biaya pencalonan yang dilakukan oleh panitia Pilkades di masing-masing desa. Sebab, adanya dana tersebut sudah dinilai cukup kalau hanya untuk diselenggarakan pilkades di 36 desa.

"Jika total anggaran dibagi atas 36 desa yang akan mengikuti Pilkades, maka tiap desa bisa mendapatkan sekitar 30 juta," papar mantan ketua PMII Tuban.

Namun disayangkan, Perbup tidak sampai eksplisit mengatur pembiayaan pendaftaran Pilkades, sehingga dengan tidak diaturnya besaran biaya tentu saja membuat Panitia desa bisa mematok harga yang tinggi.

"Disinilah kurangya Perbup, harusnya dievaluasi kembali kalau Perlu ya direvisi," pungkasnya.[nok/ito]