Petugas Mulai Sosialisasikan ke Pengendara

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Arus baru di Jalan Basuki Rahmat, Kabupaten Tuban, mulai diuji coba hari ini, Kamis (21/7/2016). Petugas gabungan dari Dinas Perhubungan dan Satlantas Polres Tuban terlihat berjaga dan mengarahkan pengendara untuk mengikuti arus lalu lintas yang baru.

Pengendara terlihat mengikuti arahan petugas melintasi pemberlakuan jalur baru. Diketahui, arus lalu lintas di Jalan Basuki Rahmat dibagi menjadi dua. Yakni satu arah dari timur ke barat mulai dari perempatan gerdu Papak, Jalan Veteran, sampai di perempatan Sambonggede, yakni perempatan antara Jalan Basuki Rahmat dengan Jalan KH Agus Salim dan Jalan KH Wachid Hasim.

Sementara Jalan Basuki Rahmat bagian barat, tepatnya di kawasan perempatan kembang ijo, yakni pertemuan antara Jalan Basuki Rahmat, Jalan Diponegoro, Jalan Sunan Kalijogo, dan Jalan Pramuka, arus satu arah dari barat menuju ke timur sampai di perempatan Sambonggede.

"Masih bingung dengan jalur baru, biasanya masuk Basuki Rahmat bisa langsung lurus dan langsung sampai ke Jalan Sunan Kalijogo," kata Iwan (33), salah satu pengendara yang bekerja di kawasan Sunan Kalijaga.

Karena pemberlakukan jalur baru, secara otomatis dia harus melintasi rute yang melingkar untuk bisa ketempat kerja.

Kasatlantas Polres Tuban, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Dhyno Indra Setyadi, mengatakan ada 40 petugas yang bersiaga memberikan arahan kepada pegendara untuk mencoba jalur baru. Petugas merupakan gabungan dari Satlantas Polres Tuban dan Dishub Tuban.

"Mereka akan berjaga bergiliran dan mengarahkan arus lalu lintas selama uji coba," kata Dhyno. [pur/ito]