Tes Tulis Petugas Sensus Ekonomi 9 Kecamatan Dipindah

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Bagi peserta yang telah lolos seleksi administrasi untuk menjadi petugas Sensus Ekonomi 2016, tampaknya sedikit lega dengan pengumuman yang telah diumumkan oleh BPS, dan selanjutnya akan ada tes tulis yang akan dilaksanakan bagi peserta yang lolos, yakni pada tanggal 10 Februari 2016.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Tuban, Prayogo Setyo Widodo mengatakan, bahwa yang telah lolos seleksi administrasi selanjutnya akan melaksanakan tes tulis, namun ada sedikit perubahan terkait tempat tes tulis yang perlu diketahui oleh pendaftar yang telah lolos seleksi administrasi, agar tidak salah tempat.

"Ada dua tempat untuk tes tulis, yang pertama adalah di GOR Rangga Jaya Anoraga dan yang kedua adalah di GOR Tenis tertutup (indor), namun ada perubahan karena kendala teknis, jadi untuk yang di Gor tenis tertutup (indor) diganti di Asrama Haji Jalan Mastrip," terang pria yang akrab disapa Prayogo itu kepada blokTuban.com

Selanjutnya Prayogo menambahkan, yang dipindahkan dari GOR Tenis tertutup (indor) ke Asrama Haji ada sembilan kecamatan, yaitu Kecamatan Soko, Parengan, Rengel, Grabagan, Widang, Jatirogo, Semanding, Merakurak dan yang terakhir Kecamatan Tuban Kota.

"Selain sembilan kecamatan tersebut, maka tidak ada perubahan bagi kecamatan lain," ujar pimpinan BPS Tuban.

Kemudian, kata Prayogo, untuk waktu tidak ada perubahan, hanya tempat yang dirubah. "Untuk yang tes tulis di Gor Rangga Jaya Anoraga masih tetap, waktu juga tidak berubah," tutup Prayogo. [nok/rom]