Hingga Juli Volume Jual Semen Domestik SI Capai 13,492 Juta Ton
Di tengah kondisi pasar semen nasional yang kompetitif, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk berhasil mencatatkan volume penjualan hinga Juli 2019 untuk pasar semen domestik di luar Solusi Bangun Indonesia (SBI) sebesar 13,492 juta ton. Penjualan ekspor Perseroan di luar SBI yang berasal dari fasilitas Indonesia mencapai 1,879 juta ton.