Liga 2 Indonesia
Kalahkan Persatu, Persik Kediri Jadi Pemuncak Klasemen
Setelah mengalahkan Persatu Tuban, Persik Kediri kini menjadi pemuncak klasemen sementara Liga 2 2019 Wilayah Timur setelah semua pertandingan pekan 8 selesai, Senin (29/07/2019). Tim Macan Putih sementara mengantongi 15 poin hasil dari delapan pertandingan yang telah dilalui.