Jaga Sumber Mata Air Kerawak, Forkopimka Montong dan Perhutani Tanam 500 Pohon

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Forkopimka Montong bersama Asper BKPH Mulyoagung, Pemdes Guwoterus, LMDH, Pramuka dan Pengelola wisata Kerawak melakukan penanaman 500 pohon di area wisata Sumber Mata Air Kerawak, Rabu (17/2/2021).

Kegiatan penanaman ratusan pohon tersebut dalam rangka untuk mensuport tempat wisata di Kerawak yang masih dalam proses penataan sekaligus untuk menjaga sumber air Kerawak.

"Dalam rangka mensuport tempat tempat wisata di Kerawak yang masih dalam proses penataan dan untuk menjaga sumber mata air Kerawak di lakukan penanaman pohon sebanyak 500 pohon," terang Camat Montong, Suwoto saat dikonfirmasi blokTuban.com.

Lebih lanjut, adapun dari ratusan pohon yang ditanam jenisnya adalah pohon Kepoh, Trembesi,  Nangka Belanda, Sirsak.

Dia berharap, Wisata Sumber Mata Air Kerawak segera di buka lagi dengan manajenen yang lebih baik dan penambahan sarana-prasarana. "Termasuk diantaranya pepohon yang bisa mendatangkan wisatawan baik wisatawan lokal maupun luar daerah," pungkas Camat.

Sekadar diketahui, dalam kegiatan tanam 500 pohon di area Sumber Mata Air Kerawak tersebut para peserta menerapkan Prototol Kesehatan (Prokes) ketat.[hud/sas]