KABARCOVID: Digitalisasi UKM Wajib, Napi Lapas Tetap Rawat Imun

Editor: Edy Purnomo

blokTuban.com - Pengalaman pada berbagai krisis ekonomi mengajarkan Indonesia bahwa usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) berperan sebagai tulang punggung dan penyangga yang menyelamatkan Indonesia dari berbagai masalah ekonomi. 

Sisi yang kini banyak disorot untuk mendukung UMKM, utamanya di masa pandemi COVID-19 adalah percepatan transformasi digital.  

Salah satu program yang dilakukan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM) adalah mengajak inovator muda untuk mendukung digitalisasi UMKM lewat program Pahlawan Digital UMKM.

Baca selengkapnya: Di Tengah Himpitan Pandemi, Digitalisasi UMKM Wajib

Sementara di Tuban, untuk menjaga jarak dan memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, diperlukan pula melakukan senam pagi. Tujuannya untuk meningkatkan imun, agar tidak gampang terserang penyakit di tengah Pandemi Covid- 19.

Senam tersebut rutin dilakukan Warga Binaan Permasyarakatan (WBP) Lapas IIB Tuban. Setiap pekannya mereka berolahraga untuk menjaga kesehatan agar terhindar dari sakit.

"Kesehatan senam pagi ini sudah menjadi program kita setiap hari sabtu. Tujuannya adalah untuk menjaga imunitas kesehatan WBP dan pegawai," ujar Kepala Lapas Siswarno.

Baca selengkapnya: Pegawai dan Napi Lapas Kompak Jaga Imun