BNI Sebut 209 Kios Pupuk Resmi Sudah Miliki Mesin EDC

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Bank Negara Indonesia (BNI) sebagai Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang ditunjuk oleh pemerintah untuk mendistribusikan Kartu Tani terus mempercepat upaya pendistribusian Kartu Tani.

Di Kabupaten Tuban, Pimpinan BNI Cabang Tuban Eri Prihartono, mengaku siap menyelesaikan pendistribusian program Kartu Tani kepada para petani di Kabupaten Tuban sebelum bulan Januari 2021.

Kesiapan BNI Cabang Tuban dalam waktu dekat ini akan mendistribusikan Kartu Tani yang sudah terinjek sebanyak 35.936 kartu. Jumlah tersebut merupakan Kartu Tani yang masih belum terdistribusikan hingga saat ini.

"Saat ini total Kartu Tani yang sudah terinjek dan siap kita distribusikan ada sebanyak 35.936 kartu," terang Kepala Pimpinan BNI Cabang Tuban saat dikonfirmasi, Selasa (29/9/2020).

Lebih lanjut, Eri menambahkan selain menyelesaikan pendistribusian Kartu Tani sebagai salah satu syarat petani untuk mendapatkan pupuk bersubsidi. Disamping itu, BNI juga mendistribusikan EDC ke kios-kios pupuk resmi penyedia pupuk bersubsidi. 

Tercatat hingga saat ini sudah ada 209 kios pupuk resmi yang telah difasilitasi mesin EDC."Jumlah kios ada sebanyak 237, dan 209 kios di antaranya sudah ber-EDC sisanya segera dipenuhi," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Tuban Murtadji, menyampaikan bahwa BNI Cabang Tuban telah siap menyelesaikan pendistribusian Kartu Tani hingga sebelum Januari 2021. 

"BNI siap menyelesaikan pendistribusian Kartu Tani," pungkas Miyadi usai dialog bersama KTNA.[hud/col]