Edukasi Hidup Bersih dan Penyemprotan Disinfektan, Upaya Pertamina Cegah Penyebaran Corona

Reporter: Parto Sasmito

blokTuban.com - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang berada di sekitar Ring I area operasi dari Pertamina, hari ini Selasa (24/3/2020) melalui Marketing Operation Region (MOR) V kembali melakukan penyemprotan disinfektan di 5 (lima) titik lokasi di Surabaya.

Selain penyemprotan, Pertamina bekerja sama dengan Rumah Zakat juga melakukan edukasi untuk melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), khususnya untuk sering mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, serta menjaga kebersihan lingkungan.

Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19) kepada masyarakat sebagai pihak eksternal yang berada di sekitar area kantor ataupun area operasi dari Pertamina. “Sesuai rekomendasi WHO, untuk mencegah penyebaran virus Corona, kita disarankan untuk sering mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, serta menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat lainnya,” ujar Rustam Aji, Unit Manager Communication & CSR MOR V – Jatimbalinus.

Penyemprotan disinfektan, sebagai salah satu penerapan PHBS, kali ini dilakukan oleh Pertamina bekerjasama dengan Rumah Zakat di 5 (lima) titik lokasi. Kelima titik ini berada di sekitar area Kantor Pertamina MOR V Jagir, yaitu di Masjid Sabilillah di Stasiun Wonokromo, Masjid Hidayatullah di Kelurahan Jagir, Masjid Al Iklash di Kelurahan Jagir, Masjid Bahrul Ulum di Kelurahan Jagir, dan Masjid Nurul Huda di Kelurahan Wonokromo.

“Setelah kemarin dilakukan penyemprotan disinfektan di masyarakat sekitar area operasi Integrated Terminal Surabaya Group, menjadi hal yang penting juga untuk melakukan hal yang sama terhadap masyarakat di sekitar kantor Pertamina MOR V Jagir, khususnya pada fasilitas umum,” tambah Rustam.

Bambang Hariyanto, Sekretaris Takmir Masjid Nurul Huda mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Pertamina dan Rumah Zakat atas bantuan untuk melakukan disinfektasi kepada masyarakat yang berada di daerahnya.

“Dalam menanggulangi dan mengantisipasi virus Corona ini, kami ucapkan terima kasih kepada Pertamina, atas nama RW 4 dan Jamaah Masjid Nurul Huda kami berharap ini dapat bermanfaat baik bagi Pertamina yang peduli dengan lingkungan sekitar dan juga bermanfaat untuk kesehatan dari warga sekitar,” ujarnya.

Seperti diketahui, penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19) sudah terjadi di berbagai wilayah di Indonesia, termasuk di Jawa Timur, khususnya Surabaya. Diperlukan upaya bersama baik dari Pemerintah, masyarakat, maupun Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Pertamina berharap dengan adanya kerjasama dengan Rumah Zakat untuk edukasi PHBS dan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum masyarakat sekitar area operasi Pertamina, dapat memberikan kenyamanan serta kesehatan masyarakat di sekitar area operasi Pertamina.

“Selain itu, juga diharapkan dapat memberikan edukasi kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga kesehatan dari diri masing-masing, sebagai modal utama untuk memerangi COVID-19,” tutup Rustam. [mu]