Kemenpan RB Evaluasi Pelayanan Publik Polres Tuban

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Kepala Bidang Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah II-1, Aris Samson dan Analis Pelayanan, Catina Firstca melakukan evaluasi sejumlah pelayanan publik di Mapolres Tuban, Selasa (15/10/2019).

Dalam pelaksanaan evaluasi tersebut, Tim Evaluator dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) RI itu memantau pelayanan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), SKCK, SIM serta pelayanan dan inovasi yang lain.

Usai kegiatan tersebut, Aris Samson mengatakan, tujuanya datang di Mapolres Tuban ini untuk melakukan evaluasi kinerja pelayanan publik. Menurutnya, evaluasi sudah benerapa kali dilakukan dan terakhir adalah 2018 lalu dan nilainya sudah cukup bagus yaitu A-.

"Oleh karena itu, saya harapkan tahun ini bisa meningkat dan nilai dari tahun ini bisa lebih bagus dibanding tahun lalu, serta bisa mencapai pelayanan prima," terang Aris Samson.

Dia menambahkan, hasil dari evaluasi pelayanan publik ini juga menjadi salah satu nilai untuk menuju predikat WBBM. Sehingga, diharapkan jajaran Polres Tuban lebih mengoptimalkan lagi pelayanan publik.

"Hasil evaluasi pelayanan publik di Mapolres Tuban bagus, ditambah lagi dengan fasilitas yang bagus," imbuhnya.

Sementara itu, Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono menjelaskan, jika evaluasi dari Kemenpan RB di Polres Tuban telah dipersiapkan semuanya dan semua penilaian merupakan kewenangan mutlak dari tim penilai.

"Tahun lalu Polres Tuban telah mendapatkan nilai A- sehingga tahun ini harapanya bisa meraih predikat pelayanan prima, atau nilai A," kata Nanang.

Lebih lanjut, Nanang menambahkan tim evaluasi dari Kemenpan RB saat ini juga memberikan apresiasi terhadap pelayanan publik serta inovasi-inovasi dari Polres Tuban.[hud/ito]