All Out Dukung Persatu, Ronggomania Sepakat Hilangkan Chant Rasis

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Menjelang putaran kedua Liga 2 Indonesia, Supporter fanatik Persatu Tuban Ronggomania melakukan pertemuan dengan para Koordinator Wilayah (Korwil) Ronggomania di seluruh Tuban. Pertemuan itu, berlangsung di Komplek Tuban Sport Center (TSC) Kelurahan Gedungombo, Kabupaten Semanding.

Dalam pertemuan itu, DPP Ronggomania tribun utara akan berhenti boikot dan akan kembali all out mendukung Persatu Tuban di putaran kedua. Dengan harapan di putaran kedua ini Persatu Tuban bisa bangkit dan keluar dari zona merah agar tetap bisa berkompetisi di Liga 2. 

"Kami dari supporter berharap antara  Manajemen dan Supporter ini bisa selalu komunikasi tanpa adanya halangan atau batas, agar bisa saling sinergi demi kemajuan bersama," terang Presiden Ronggomania, Ida Khusni Mubarok.

Selain itu, dalam pertemuan tersebut juga disepakati beberapa poin, di antaranya menghindari adu argumen dengan sesama supporter di Media Sosial (Medsos), serta menjunjung tinggi rasa persaudaraan antar sesama supporter, khususnya supporter penghuni tribun utara.

"Pada pertemuan ini disepakati juga satu chant satu komando, hilangkan chant-chant rasis," beber Ida.

Informasi yang dihimpun blokTuban.com, dalam pertemuan tersebut DPP Ronggomania juga membentuk pengurus struktural, seperti menteri-menteri di setiap bidang. Diharapkan dengan terbentuknya pengurus ini Ronggomania semakin solid dan kompak.[hud/col]