Selama 4 Bulan, Pengunjung Perpusda Tuban Tercatat 179.322 Orang

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Selama empat bulan berlangsung, jumlah pengunjung Perpustakaan Umum Daerah (Perpusda) Kabupaten Tuban, yang berada di Jalan Sunan Kalijogo Tuban mencapai 179.322 pengunjung.

Hal itu diungkapkan oleh Kasi Pelayanan Perpusda Kabupaten Tuban, Jumiyati. Menurutnya jumlah pengunjung Perpusda selama Januari hingga April tahun 2019 mencapai hampir tembus dua ratus ribu pengunjung.

"Hasil rekapan selama bulan Januari sampai April, jumlah pengunjung mencapai 179.322 orang," ujar Jumiyati kepada blokTuban.com.

Dia menambahkan, dari tahun ke tahun jumlah pengunjung Perpusda Tuban selalu meningkat. Sehingga diharapkan empat bulan awal tahun 2019 ini menjadi awal yang baik untuk Perpusda Tuban.

"Pengunjung Perpusda pada empat bulan awal tahun ini bagus dan meningkat dibanding tahun lalu," imbuh Jumiyati.

Sementara itu, data yang diterima blokTuban.com, rincian pengunjung perpustakaan umum Tuban sebagai berikut:

Januari: 52. 987 pengunjung
Februari: 45. 705 pengunjung
Maret: 43. 968 pengunjung
April: 36.662 pengunjung. [hud/rom]